Dewan Nilai Banyak Potensi yang Perlu Dikembangkan di Seruyan

KUALA PEMBUANG, KALTENGKITA.COM – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo menilai, banyak potensi yang perlu dikembangkan di Kabupaten Seruyan dalam membantu perekonomian masyarakat.

“Kalau berbicara potensi kita di Kabupaten Seruyan, saya rasa sangat banyak potensi yang bisa kita kembangkan. Baik perikanan, pertanian maupun lainnya,” ujarnya, Jumat (2/8/2024).

Atas hal itu, Eko berharap pemerintah daerah setempat dalam melirik potensi-potensi demi kesejahteraan masyarakat.

Salah satunya adalah bidang pertanian yang dinilai memiliki potensi yang luar biasa. Selain itu, jika berbicara infrastruktur, menurutnya Seruyan juga sudah cukup layak, sehingga ke depan tinggal bagaimana untuk melirik ke arah ekonomi kerakyatan.

“Saya sering katakan bahwa infrastruktur jalan utama itu sudah kayak lah atau memadai. Sekarang tinggal bagaimana kita melirik ke arah kesejahteraan yaitu di bidang ketahanan pangan atau ekonomi kerakyatan,” tuturnya. (B/KK-3)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *