Wakil Wali Kota Ingatkan Terus Berkarya saat Menyerahkan Apresiasi Siswa Berprestasi

PALANGKA RAYA, KALTENGKITA.COM – Wakil Wali Kota Palangka Raya, Achmad Zaini, mengingatkan kepada para siswa untuk terus berkarta dan terus meningkatkan kapasitas diri.

Zaini menegaskan bahwa penghargaan yang diterima para siswa bukanlah akhir perjalanan, melainkan langkah awal menuju prestasi yang lebih tinggi. Ia berharap momentum tersebut dapat menjadi dorongan untuk semakin percaya diri dalam mengejar impian.

Menurut Zaini, pembentukan karakter merupakan pilar penting dalam kebijakan Merdeka Belajar. Setiap siswa harus memiliki kesempatan berkembang sesuai potensi yang dimiliki. Dengan dukungan yang tepat dan ruang eksplorasi yang luas, ia meyakini peserta didik dapat menunjukkan kualitas terbaik dan daya juang membanggakan.

“Prestasi anak-anak kita ini adalah bukti bahwa pendidikan bukan sekadar mengejar nilai, tetapi tentang memerdekakan pikiran dan memperkuat karakter,” ujarnya, Jumat (21/11/2025).

Wakil wali kota melanjutkan, prestasi baik akademik maupun non-akademik menjadi cerminan keberhasilan membangun karakter unggul dalam diri siswa.

Zaini juga menyampaikan apresiasi kepada para guru dan pelatih yang dinilainya sebagai ujung tombak pembinaan karakter, kreativitas, dan kedisiplinan. Pemerintah Kota Palangka Raya, kata dia, akan terus memperkuat kompetensi guru sekaligus memperluas ruang pembinaan bagi siswa agar semakin siap bersaing di berbagai ajang.

Tak lupa, Wakil Wali Kota turut mengucapkan terima kasih kepada para orang tua yang senantiasa mendukung putra-putrinya dalam meraih prestasi. “Keberhasilan siswa merupakan hasil kolaborasi antara keluarga, sekolah, dan pemerintah daerah,” pungkasnya. (

Sebelumnya, wakil wali kota juga membersikan pesan serupa saat menghadiri Penyerahan Apresiasi Siswa Berprestasi Jenjang SD/MI dan SMP/MTs tingkat Kota Palangka Raya Tahun 2025, yang digelar di halaman Kantor Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Kamis (20/11/2025). (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *